KEGIATAN BAKTI SOSIAL DALAM RANGKA DIES NATALIS KE-9FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS KHAIRUN

Kegiatan bakti sosial dalam rangka Dies Natalis ke-9 Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Khairun kepada para penyintas korban bencana banjir dan tanah longsor desa Rua di Mess Halmahera Timur yang terletak di kelurahan Jambula, Kecamatan Pulau Ternate tanggal 24 November 2024.

Kegiatan ini diorganisir oleh Bapak Abdul Hamid, S.Psi.,M.Psi., Psikolog sebagai ketua panitia Dies Natalis Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Khairun, dokter FKIK, beberapa dosen dari FKIK, serta beberapa mahasiswa dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unkhair. Acara ini terdiri dari 3 kegiatan, yaitu pemeriksaan kesehatan, trauma healing, dan pengenalan penggunaan obat tradisional. Acara ini ditutup dengan pembagian bingkisan bantuan sosial kepada para penyintas korban banjir dan tanah longsor desa Rua, dimana FKIK bekerja sama dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) kota Ternate.

Peserta yang hadir dalam kegiatan ini ada sekitar 40 orang yang didalamnya terdapat berbagai rentang usia dari anak-anak hingga dewasa. Kegiatan pertama, yakni diadakan sosialisasi singkat yang diberikan oleh beberapa dosen dari prodi Farmasi yang dikoordinir oleh ibu apt. Hesti Trisnianti Burhan, S.Farm., M.Farm dan ibu Lola’ Tulak Rerung, S.Farm, M.Farm. yakni mengenai pengenalan penggunaan obat tradisional dari tanaman-tanaman tertentu dengan memberikan selembar kertas yang di dalamnya sudah dideskripsikan mengenai tanaman apa saja yang bisa digunakan untuk obat tradisional. Dari kegiatan ini, banyak respon aktif, ketertarikan dan tanya jawab secara luwes yang diberikan bapak/ibu para penyintas korban bencana banjir dan tanah longsor desa Rua kepada bapak/ibu dosen prodi Farmasi. Mereka menjelaskan “oh iya, tanaman ini (jahe) saya sering gunakan ketika saya batuk/flu”.

Kegiatan selanjutnya dilanjutkan dengan sharing session yang merupakan bagian dari kegiatan trauma healing dari Prodi Psikologi. Kegiatan ini dikoordinir secara langsung oleh ibu Teraika Sri Sulastri, M.Psi., Psikolog dan ibu Hairani Yainahu, M.Psi., Psikolog. dengan mengajak Bapak/Ibu untuk bercerita bagaimana pengalaman mereka saat kejadian dan dampak yang mereka alami setelah kejadian banjir dan tanah longsor tersebut terjadi. Dalam acara ini, terlihat ekspresi yang sangat emosional terutama dari beberapa ibu-ibu yang menceritakan detail kejadian saat bencana tersebut terjadi dan ketakutan serta trauma yang beliau alami setelah bencana tsb terjadi.

Saat kegiatan trauma healing beberapa bapak/ibu dan anak-anak penyintas korban bencana Rua juga melakukan pemeriksaan kesehatan yakni tensi darah, pemeriksaan asam urat, pemeriksaan gula darah yang dikoordinir oleh dr. Firman M. Saleh, S.Ked., dan dr. Wahyunita Do Toka, M.Biomed dan dibantu oleh beberapa dosen prodi Kedokteran dan perwakilan beberapa mahasiswa kedokteran. Kegiatan pemeriksaan kesehatan ini diakhiri dengan pemberian obat sesuai resep dokter yang memeriksa dan dikoordinir oleh ibu Nini Sahrianti S., M.Biomed. Seluruh rangkaian acara selesai, kegiatan selanjutnya yakni pembagian konsumsi dan minuman yang dilakukan oleh sie konsumsi yakni dikoordinir oleh ibu Nugraheni Putri Utami, S.Psi., M.A.dan dibantu oleh beberapa mahasiswa dari prodi Psikologi. Selanjutnya, seluruh rangkaian acara pada hari ini ditutup dengan melaksanakan pemberian bantuan sosial berupa sembako sehari-hari dimana bantuan ini merupakan kerjasama yang dilakukan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana dengan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan dan diakhiri dengan foto bersama antara seluruh panitia dan seluruh penyintas bencana alam desa Rua.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *